MEWUJUDKAN INDUSTRI KREATIF KEILMUAN PIAUD

image_url

Salah satu yang digagas oleh Heru Kurniwan, M.A., selaku Kaprodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini [PIAUD] IAIN Purwokerto adalah mewujudkan Industri Kreatif yang berbasis keilmuan Anak Usia Dini. Untuk itu, sejak tahun 2015, PIAUD-IAIN Purwokerto fokus mengembangkan kreativitas keilmuan. Hasil kreativitas yang kemudian didistribusikan untuk sosialisasi dan distribusi PIAUD IAIN Purwokerto.

Salah satu lini kreativitas yang sedang dikembangkan adalah riset dan kreativitas gambar mahasiswa. Melalui riset dan gambar ini, PIAUD IAIN Purwokerto berhasil menembus penerbit-penerbit mayor seperti, Gramedia, Mizan, Penebar Swadata. Penerbit-penerbit itu menerbitkan buku-buku aktivitas anak hasil kerja reativitas mahasiswa PIAUD IAIN Purwokerto.

13

Setidaknya sudah ada puluhan buku bacaan dan aktivitas anak usia dini yang ditulis mahasiswa PIAUD IAIN Purwokerto yang terbit dan tersebar di toko buku Gramedia. Sistem kinerja kreatifnya berbasis dampingan. Mahasiswa di dampingi oleh dosen PIAUD IAIN Purwokerto mengkonsep gagasan, kemudian ide gagasan dan keilmuan divisualisasikan melalui gambar yang dikerjakan oleh mahasiswa. Hasilnya, gambar konsep ide itu ditawarkan ke penerbit. Sampai penerbit itu tertarik dan menerbitkannya.

Menurut Heru Kurniawan, melalui industri kreatif buku aktivitas dan bacaan anak, mahasiswa kelak setelah lulus akan dibekali keterampilan dan kreativitas khusus yang membuatnya bisa diterima di dunia kerja dengan mudah. Hasil kreatvitias ini juga mendatangkan banyak pemasukan materi bagi mahasiswa. Setidaknya, setiap bulan selalu ada 2 – 5 pesanan naskah buku bacaan dan aktivitas anak. Dari sinilah, PIAUD IAIN Purwokerto akan khas menjadi program studi yang kreatif dan inovatif dalam pengembangan keilmuan anak usia dini.

Leave us a Comment