MAHASISWA TADRIS MATEMATIKA RAIH JUARA 2 LOMBA DESAIN POSTER NASIONAL

image_url

Jum’at, 06 November 2020, Rona Dhiya Layli Iffah, mahasiswa Tadris Matematika IAIN Purwokerto berhasil meraih Juara 2 Lomba Desain Poster dalam Kompetisi Nasional Pekan Koperasi 2020 yang diselenggarakan oleh UKM KOPMA UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Acara dengan tema “Hari Inovasi Indonesia oleh Pekan Koperasi KOPMA UIN Jakarta” ini dilaksanakan pada tanggal 03-05 November 2020. Kompetisi yang merupakan salah satu acara dalam Pekan Koperasi ini terbuka untuk umum (Mahasiswa dan SMA Se-derajat) dan peserta bersifat individu. Sub tema yang disediakan kompetisi inipun ada dua, yakni Inovasi Produktif Koperasi dan UMKM di Tengah Pandemi dan Menciptakan Ekonomi Kreatif di Era Revolusi 5.0.

Untuk tahap awal peserta wajib mengisi formulir pendaftaran di g-form dan melampirkan bukti pembayaran biaya administrasi pada tanggal 21 Oktober-02 November 2020. Lalu mengunggah karya dan dikirim ke alamat email panitia. Setelah melakukan semua tahap tersebut, para peserta wajib mengunggah karyanya di Instagram pribadi dengan berbagai ketentuan, akan tetapi jumlah like di postingan tidak memengaruhi penilaian. Adapun desain/karya dikirim dan diupload pada tanggal 21 Oktober-03 November 2020 Pukul 21.00 WIB.

Pengumuman pemenang lomba dilakukan pada hari Jum’at tanggal 06 November 2020 dengan Juara 1 Muhammad Fajri Adi Mulya dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Juara 2 Rona Dhiya Layli Iffah dari IAIN Purwokerto dan Juara 3 Rakha Mulia Gymnastiar dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Leave us a Comment