RAPAT BESAR HMJ MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM KE-2

image_url

Purwokerto (01/02/2020). sejumlah mahasiswa IAIN Purwokerto program studi Manajemen Pendidikan Islam, siang ini  mengadakan rapat besar. Rapat besar ini merupakan agenda rutin Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen Pedidikan Islam setiap 2 kali dalam satu bulan. Rapat besar ini dilaksanakan di gedung B3 FTIK mulai dari jam 10.00-12.45 WIB. Rapat besar ini merupakan kali ke dua bagi HMJ MPI. Rapat besar ini bermaksud untuk melakukan peninjauan kembali program-program kerja per-divisi masing-masing yang sebelumnya telah dibuat, dan berguna untuk memastikan program kerja yang benar-benar akan dilaksanakan selama satu periode.

Pada kesempatan kali ini, masing-masing divisi memaparkan program kerja beserta schedule pelaksanan dan kendala-kendala yang dihadapi. Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen Pendidikan Islam memiliki 4 divisi, yakni PKO (Pendidikan, Kemahasiswaan dan Olahraga), Kesbangpol (Kesatuan Bangsa dan Politik), Advokom (Advokasi dan Komunikasi), Soswir (Sosial Kewirausahaan). Jalannya rapat di pandu oleh Hamam Abdulloh selaku Ketua HMJ MPI dan Anita Fatihatunisa selaku Wakil Ketua HMJ MPI. Tantangan HMJ MPI ke depan adalah bagaimana prodi MPI ini bisa go public. Maka dari itu, seperti yang diungkapkan oleh Anita, “ Masalah yang kita hadapi adalah masalah kita bersama, sehingga kendala yang ada harus di hadapi dan di selesaikan secara bersama-sama. Dengan saling memback up divisi satu sama lain, MPI GO PUBLIC bukanlah suatu hal yang sulit”.

Leave us a Comment